Vaksinasi COVID-19 bagi Anak di Palembang Sudah Melebihi 50 Persen dari Target
Vaksinasi anak (Foto dari Antara)

Bagikan:

PALEMBANG- Pemkot Palembang, Sumatera Selatan, telah melaksanakan vaksinasi COVID-19 bagi anak usia 6 -11 tahun sepanjang Januari 2022 mencapai 50 persen lebih. Target vaksinasi anak di kota ini sendiri yakni 171.000 anak.

Dalam langkah percepatan capaian vaksinasi anak sesuai target, digencarkan pelayanan vaksinasi secara massal di fasilitas kesehatan seperti rumah sakit dan puskesmas serta di sekolah-sekolah yang tersebar di 18 kecamatan, kata Wakil Wali Kota Palembang Fitrianti Agustinda ketika memantau pelayanan vaksinasi anak di SD Negeri 27 dan SDN 80 Palembang, Senin.

Palembang Mempercepat Layanan Vaksinasi Anak

Menurut dia, untuk mempercepat pelayanan vaksinasi anak, dilakukan kegiatan vaksinasi massal oleh tim vaksinator jajaran Dinas Kesehatan Palembang serta didukung TNI/Polri.

"Dukungan dari instansi terkait dalam mempercepat capaian vaksinasi anak ini sangat diharapkan, untuk itu terus dilakukan pendekatan dan kerja sama dengan berbagai pihak agar kekebalan komunal atau herd immunity di Ibu kota Provinsi Sumsel ini bisa maksimal," ujarnya.

Dia menjelaskan, pelayanan vaksinasi COVID-19 di Palembang dengan sasaran 1,3 juta jiwa secara umum berjalan dengan baik sesuai target yang ditetapkan.

Vaksin untuk anak-anak sudah mencapai 50 persen lebih, lansia 60 persen, sedangkan vaksinasi untuk orang dewasa mencapai 80 persen lebih, kata Wawako.

Pelayanan Vaksinasi COVID-19 untuk Anak Secara Massal di Palembang

Sementara sebelumnya Kepala Dinas Kesehatan Sumsel Lesty Nuraini mengatakan, untuk mempercepat capaian vaksinasi anak sesuai target 899.662 anak, digencarkan pelayanan vaksinasi secara massal di fasilitas kesehatan seperti rumah sakit dan puskesmas serta di sekolah-sekolah yang tersebar di 17 kabupaten dan kota dalam provinsi setempat.

Untuk menyukseskan vaksinasi anak di wilayah provinsi ini, pihaknya mendorong daerah yang capaian masih rendah seperti Kabupaten Pali dan Kota Lubuklinggau untuk segera melakukan percepatan vaksinasi anak usia 6-11 tahun, ujar Kadinkes.

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI Sumsel.