Bupati Belitung Panen Padi di Desa Cerucuk, Melihat Hasil Percobaan Pupuk Organik Dinosaurus
Bupati Belitung panen padi (Foto dari Antara)

Bagikan:

PALEMBANG - Sahani Saleh, Bupati Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung , turun ke sawah panen padi bersama di Desa Cerucuk, Kecamatan Badau, pada Kamis (10/3).

Lahan seluas lima hektar tempat Bupati Belitung panen tersebut merupakan lahan percobaan penggunaan pupuk organik merek Dinosaurus dengan hasil produksi mencapai 18 ton gabah kering giling (GKG) per hektare.

"Hasil produksi menggunakan pupuk cair (organik) ternyata cukup baik jika dibandingkan menggunakan pupuk biasa," katanya di Badau, Kamis.

Produksi padi menggunakan pupuk organik terbukti meningkat jika dibandingkan penggunaan pupuk biasa (anorganik) dari 1,4 ton GKG per hektare menjadi 3,6 ton GKG per hektare.

"Sehingga, hasil uji coba penggunaan pupuk organik bagus untuk meningkatkan produksi padi petani," ujarnya.

Atas keberhasilan uji coba itu, mendorong petani untuk beralih menggunakan pupuk organik karena dinilai mampu meningkatkan jumlah produksi padi.

"Upaya ini dilakukan sekaligus untuk mengurangi penggunaan pupuk subsidi atau menyikapi di tengah kenaikan harga pupuk non subsidi sekarang ini," katanya.

Uji Coba Penggunaan Pupuk Organik di Belitung

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Belitung, Destika Efenly mengatakan uji coba penggunaan pupuk organik berhasil meningkatkan produksi padi petani setempat.

Uji coba dilakukan sebanyak dua tahapan, tahap pertama uji coba "demonstration plot" (demplot) seluas satu hektare serta tahap kedua demonstrasi pertanian (denfarm) seluas lima hektare.

"Hasilnya ada peningkatan dari rata-rata 1,4 ton GKG per hektare menjadi 2,6 ton GKG dan naik menjadi 3,16 ton GKG per hektare," ujarnya.

Cara Petani Belitung meningkatkan peningkatan Produksi Padi

Petani di daerah itu untuk mulai menggunakan pupuk organik guna meningkatkan produksi padi di daerah itu

"Karena penggunaan pupuk organik merupakan program nasional dan selanjutnya pupuk anorganik hanya sebagai pelengkap saja,".

Ikuti terus bertia dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI Sumsel . Kami menghadirkan berita Sumatera Selatan terkini dan terlengkap untuk Anda.