Pemkab Bangka Tengah Membangun Sentra Pembenihan Udang Vaname, Lokasi Memiliki Kualitas Air yang Baik
Peletakan batu pertama pembangunan sentra benih udang vaname (Foto dari Antara)

Bagikan:

PALEMBANG - Sentra pembenihan udang vaname dibangun oleh Pemkab Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, berlokasi di Kecamatan Lubuk Besar. Langkah tersebut diambil guna mendukung program pengembangan tambak udang skala rakyat.

Algafry Rahman, Bupati Bangka Tengah, menyampaikan pembangunan kawasan pembenihan udang vaname dalam rangka menjadikan daerah itu sebagai sentra udang berkualitas ekspor.

"Pembangunannya kita bekerja sama dengan pihak ketiga yaitu PT Central Protein Tbk yang nanti juga diproyeksikan menjadi kawasan edukasi bagi pelaku usaha tambak udang," katanya.

Bupati juga mengatakan keberadaan sentra benih itu juga bisa memberikan nilai tambah dalam menyerap lapangan pekerjaan.

"Kita sudah berbicara dengan pihak perusahaan untuk mengutamakan tenaga kerja setempat yang tentu saja memiliki kemauan dan keahlian," ujarnya.

Lokasi Pembangunan Sentra Pembenihan Udang Vaname

Sementara, Direktur Central Protein Emanuel Ramli mengatakan lokasi pembangunan sentra pembenihan di Lubuk Besar ini sangat tepat karena memiliki kualitas dalam pembenihan atau pembudidayaan udang.

"Kondisi air laut di Kecamatan Lubuk Besar sangat mendukung, jauh dari pencemaran lingkungan dan dikelilingi hutan lindung yang jauh dari tambak," katanya.

Kondisi Air untuk Pembenihan Udang Vaname

Ia mengatakan pembangunan sentra pembenihan ini memerlukan kondisi air yang prima. Tanahnya landai sehingga memudahkan untuk mengambil air laut.

"Nanti banyak pembangunan di kawasan pembenihan ini yaitu ada kantor, mes karyawan, juga ada modul-modul produksi," jelasnya.

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI Sumsel.