Perayaan HUT RI di Sumsel Menyesuaikan Kebijakan PPKM dari Tiap Daerah
Masyarakat bersama anggota Batalion Artileri Pertahanan Udara Sedang 12/BSP (Yon Arhanud 12/BSP) merayakan HUT RI (Foto dari Antara)

Bagikan:

PALEMBANG - Di Sumatera Selatan, Dirgahayu Kemerdekaan RI Tahun 2021 dapat diatur dengan penyesuaian tingkat Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dari setiap daerah.

Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru di Palembang , Senin, bagi masyarakat yang daerahnya menerapkan PPKM level dua dan tiga dimungkinkan untuk merayakan HUT ke -76 RI dengan kegiatan-kegiatan seperti perlombaan atau lainnya untuk daerah yang melaksanakan PPKM level empat sama sekali tidak disarankan .

Karena pada level itu penyebaran kasus COVID-19 di wilayah Sumatera Selatan masih cenderung tinggi Jadi kemungkinan penyebaran juga semakin meningkat. "Semua ada pertimbangan," kata dia.

Perayaan HUT RI di Sumatera Selatan Menyesuaikan Kondisi COVID-19 di Tiap Daerah

Ia menyerahkan semua kebijakan untuk mengizinkan atau melarang pesta kemerdekaan sepenuhnya diperuntukan kepada setiap kepala daerah di 17 kabupaten/kota.

“Kebijakan terkait tergantung regulasi kepala daerah kabupaten/ kota itu,” imbuhnya.

Dengan begitu, harapannya, masyarakat akan lebih mudah menerima kondisi bila pemerintah daerah yang berperan aktif memberikan sosialisasi atau imbauan.

Karena Bupati atau Wali Kota yang lebih memahami kondisi diwilayahnya dari pemerintah provinsi.

Perayaan HUT RI ke-76 sudah menjadi budaya bagi masyarakat seluruh Indonesia setiap tanggal 17 Agustus, acara yang biasa diisi dengan berbagai kegiatan seperti perlombaan tradisional atau semacamnya.

Zona Merah di Wilayah Sumatera Selatan

Pemerintah tidak mau membatasi kegiatan-kegiatan yang mungkin menjadi pemicu, untuk menekan penyebaran COVID-19.

Khusus untuk Sumatera Selatan yang belum sepenuhnya dalam kondisi yang membaik, karena saat ini 13 kabupaten kota masuk zona merah atau penyebaran tinggi COVID-19 sedangkan empat lainnya zona oranye dan satu daerah PPKM tingkat empat yaitu Kota Palembang.

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI Sumsel .