Polres OKU Tingkatkan Penjagaan di Gerbang Masuk Mapolres
Foto dari Antara

Bagikan:

Barisan anggota Polres Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan, mengamankan gerbang akses markas kepolisian setempat. Komando tersebut dijalankan untuk berjaga-jaga dari aksi terorisme, menyusul peristiwa yang menimpa Mabes Polri beberapa hari silam.

AKP Mardi Nursal, Kasubag Humas Polres OKU, mengungkapkan pengamanan di pintu masuk semakin ditingkatkan setelah adanya aksi teror di Mabes Polri. Dengan adanya penjagaan ini, diharapkan peristiwa serupa tidak terjadi di area polres setempat.

"Hal tersebut dilakukan guna mengantisipasi kejadian serupa terjadi di wilayah hukum Polres OKU dari aksi teroris," tuturnya.

Sistem penjagaan yang diterapkan yakni menggunakan body sistem di pintu keluar masuk markas kepolisian setempat. Barikade anggota polisi berjaga dengan persenjataan yang lengkap.

Tamu yang Datang ke Mapolres Diperiksa Memakai Metal Detektor

Anggota yang berjaga di gerbang masuk akan memeriksa setiap pengunjung yang masuk ke area Mapolres OKU. Pemeriksaan dilakukan secara ketat.

"Tamu yang hendak masuk, selain wajib melapor ke petugas, mereka juga harus menjalani pemeriksaan," katanya.

Petugas akan memeriksa setiap orang yang datang dengan metal detektor. Tak terlepas, barang bawaan pun turut diperiksa.

"Tamu juga dicek secara seksama dan diminta meninggalkan identitas diri, seperti KTP atau SIM. Sementara Untuk pelayanan masyarakat tidak terganggu tetap dilaksanakan seperti biasa," ungkapnya.

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri di VOI.