YLK Sumsel Mengapresiasi Kerja PLN Mengembangkan Pelayanan Listrik hingga ke Pelosok Desa
Jaringan listrik PLN di pelosok desa. (ANTARA/Yudi Abdullah)

Bagikan:

PALEMBANG - Apresiasi atau penghargaan diberikan oleh pengurus Yayasan Lembaga Konsumen (YLK) Sumatera Selatan kepada manajemen PT PLN atas kerja serius PLN memberikan pelayanan listrik hingga ke pelosok desa dalam beberapa tahun terakhir.

"Masyarakat desa di Sumsel yang belum menikmati listrik tinggal sedikit lagi sekitar dua persen, perjuangan pihak PLN untuk melistriki seluruh desa perlu diapresiasi agar lebih semangat dan bisa segera terealisasi," kata Pembina YLK Sumsel Rizal Aprizal di Palembang, Minggu.

Menurut dia, tinggal sedikit lagi masyarakat desa yang hingga kini belum menikmati pelayanan listrik dari PT PLN seperti di sejumlah desa dalam wilayah Kabupaten Banyuasin terutama yang berada di dekat perairan atau daerah pesisir.

Program Pengembangan Listrik Desa yang Dijalankan oleh PLN

Dengan program pengembangan listrik desa yang terus dijalankan hingga sekarang ini, diharapkan masyarakat seluruh desa di kabupaten tersebut dan daerah lainnya bisa segera menikmati pelayanan PLN.

Pasokan energi listrik dari PT PLN sangat diharapkan oleh masyarakat desa terutama ratusan kepala keluarga di sebagian kawasan Sungsang yang berprofesi sebagai petani dan nelayan.

Peran PT PLN dalam menyediakan energi listrik di desa cukup besar untuk memicu pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, kata Pembina YLK Sumsel itu.

Rasio Elektrifikasi Wilayah Sumatera Selatan

Sementara sebelumnya General Manager PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Selatan, Jambi dan Bengkulu (S2JB) Bambang Dwiyanto menjelaskan bahwa rasio elektrifikasi di wilayah Sumsel sudah mencapai 98 persen sehingga perlu upaya lebih maksimal untuk segera menjadi 100 persen.

Untuk mewujudkan rasio elektrifikasi atau perbandingan jumlah rumah tangga yang telah dan belum berlistrik 100 persen di provinsi dengan 17 kabupaten/kota itu, pihaknya akan melanjutkan program listrik desa di sejumlah kabupaten di Sumsel.

Kabupaten yang menjadi sasaran program listrik desa itu di antaranya Kabupaten Ogan Komering Ilir, Muara Enim, Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan, dan Kabupaten Banyuasin, ujar Bambang.

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI Sumsel.