RSUP Palembang Sediakan Layanan Vaksinasi Moderna bagi Masyarakat Umum
Warga antre untuk mendapatkan vaksinasi COVID-19 Moderna di RSUP Mohammad Hoesin (Foto dari Antara)

Bagikan:

PALEMBANG - Layanan vaksinasi COVID-19 untuk masyarakat umum disediakan oleh Rumah Sakit Umum Pusat  Mohammad Hoesin Palembang, Sumatera Selatan. Jenis vaksin yang diberikan adalah vaksin moderna.

Humas Rumah Sakit Pusat (RSUP) Mohammad Hoesin Palembang  Suhaimi di Palembang, Senin mengatakan dalam layanan vaksinasi tersebut pihaknya menyediakan 1.200 dosis.

adapun pelaksanaannya hanya digelar selama tiga hari dalam sepekan (Jumat, Senin dan Selasa).

Sebab vaksin moderna ini masih terbatas, jadi total alokasi 1.200 vaksin dalam waktu tiga hari," kata dia.

Pendaftaran Vaksinasi COVID-19 Rumah Sakit Mohammad Hoesin Palembang

Menurutnya, jumlah peserta perharinya di dibatasi supaya proporsional dan pelaksanaan skema vaksinasinya tertib.

Untuk hari Jumat kuota yang disediakan sebanyak 300 orang,  Senin sebanyak 500 orang dan Selasa 218 orang. 

Pendaftarannya gratis melalui http://app.rsmh.co.id/vaksin/.  lalu Pelaksanaan vaksinasi berlangsung di Graha Eksekutif RSUP Palembang, mulai pukul 08.00 WIB sampai 15.00 WIB.

"Antusias masyarakat untuk vaksin cukup tinggi sehingga kini  pendaftaran sudah penuh," cetusnya.

Tingkat Kekebalan Vaksin Moderna Lebih Bagus dari Merek yang Lainnya

Ia menjelaskan, tingkat kekebalan yang ditimbulkan pascainjeksi vaksin merek moderna ini tinggi, yaitu 95 persen. 

Dengan begitu, dibandingkan dengan vaksin COVID-19 lainnya sedikit lebih baik untuk mencegah penularan virus corona. 

Adapun, peruntukkan awal vaksin tersebut untuk menjadi dosis ketiga yaitu tenaga kesehatan. 

Namun, karena tenaga kesehatan sudah hampir rampung sekitar 24 persen saat ini sudah bisa digunakan masyarakat umum.

Dengan syarat usia di atas 18 tahun, belum pernah melakukan vaksinasi COVID-19, wajib melampirkan KTP.

"Teknis pelaksanaannya sama saja dengan vaksinasi lainnya," ujarnya.

Salah satu warga Palembang peserta vaksinasi tersebut Cristina Kirana Dewi mengatakan, selalu gagal pada kesempatan vaksinasi di kota ini sebelumnya dengan alasan stok vaksin habis.

Namun setelah berhasil divaksin dengan adanya agenda vaksinasi moderna ini  ia mengaku bersyukur.

Aktifitasnya sebagai seorang mahasiswa Administrasi Negara yang sedang melaksanakan kuliah magang dapat dengan tenang menyelesaikan pembelajarannya.

"Semoga vaksinasi ini juga bisa didapatkan semua masyarakat," ujarnya.

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri di VOI Sumsel.