Kabupaten OKU Timur Meraih Tujuh Penghargaan Sekolah Adiwiyata
Penghargaan Sekolah Adiwiyata OKU Timur

Bagikan:

PALEMBANG - Sebanyak tujuh Penghargaan Sekolah Adiwiyata tingkat Provinsi Sumatera Selatan Tahun 2021 diterima oleh Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur.

"Tujuh penghargaan kategori Sekolah Adiwiyata terbaik tingkat Provinsi Sumsel 2021 ini diberikan kepada tujuh sekolah di Kabupaten OKU Timur," kata Bupati OKU Timur, Lanosin Hamzah di Martapura, OKU Timur, Kamis.

Dia menjelaskan penghargaan Sekolah Adiwiyata di bidang lingkungan hidup ini merupakan program pemerintah pusat yang diberikan sebagai apresiasi kepada sekolah yang mampu melaksanakan upaya peningkatan pendidikan lingkungan hidup secara benar, sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan.

Sekolah yang Mendapat Predikat Adiwiyata di Sumsel

Sekolah yang mendapat predikat Adiwiyata juga dinilai berhasil dalam meningkatkan kepedulian peserta didik terhadap lingkungan dengan menjaga kebersihan lingkungan sekolah agar bersih dan sehat.

Di OKU Timur sendiri, kata dia, sebanyak tujuh sekolah menengah atas (SMA) yang mendapat predikat Sekolah Adiwiyata, salah satunya SMA Negeri 3 Martapura.

Tujuh sekolah penerima penghargaan dinilai telah membantu pemerintah dalam menciptakan generasi emas yang cinta terhadap lingkungan.

"Prestasi ini diharapkan menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lainnya di Kabupaten OKU Timur agar ke depannya dapat meraih penghargaan yang sama," ujarnya.

Prestasi Sekolah Adiwiyata Tingkat Provinsi Sumatera Selatan

Sementara itu, Kepala SMA Negeri 3 Martapura, Yusi Leni mengaku gembira dan menjadi sebuah kebanggaan tersendiri bagi sekolahnya karena berhasil meraih prestasi Sekolah Adiwiyata tingkat provinsi dari Dinas Lingkungan Hidup Sumatera Selatan.

Yusi juga mengaku, prestasi ini merupakan hasil kerja keras dari seluruh komponen sekolah terkhusus rekan-rekan guru dan peserta didik dalam menjaga lingkungan sekolah serta menciptakan kondisi belajar mengajar yang lebih nyaman dan kondusif.

"Yang pastinya prestasi ini dapat diraih tidak terlepas dari peran Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan OKU Timur dalam memberikan motivasi serta mendukung apa yang dicita-cita pihak sekolah sehingga dapat tercapai," ungkapnya.

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri di VOI Sumsel.