Sumatera Selatan Menggencarkan Pemberian Vaksinasi pada Warga Lansia
Dinas Kesehatan Sumsel (Foto dari Antara)

Bagikan:

PALEMBANG - Pelaksanaan vaksinasi COVID-19 digiatkan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Selatan bagi warga lanjut usia (lansia). Langkah tersebut dilakukan untuk menggencarkan penambahan vaksinasi pada kelompok sasaran tersebut.

"Kami terus berupaya meningkatkan kegiatan vaksinasi COVID-19 untuk masyarakat segmentasi lanjut usia karena realisasinya atau capaiannya hingga Oktober 2021 ini masih rendah," kata Kepala Dinas Kesehatan Sumatera Selatan Lesty Nuraini di Palembang, Senin.

Menurut data Dinas Kesehatan, jumlah warga lansia di Sumatera Selatan yang menjadi sasaran vaksinasi COVID-19 sebanyak 720.076 orang.

Pada kelompok ini, vaksinasi dosis pertama baru dilakukan pada 22 persen sasaran dan vaksinasi dosis kedua baru dilakukan pada 16 persen sasaran.

Dinas Kesehatan Sumsel Menggecarkan Vaksinasi Lansia

Kepala Dinas Kesehatan mengimbau masyarakat membantu warga lansia yang belum menjalani vaksinasi COVID-19 untuk mengakses pelayanan vaksinasi.

"Bagi masyarakat yang memiliki anggota keluarga tergolong lansia dan hingga kini belum divaksin COVID-19 diharapkan segera membawa atau mendampinginya ke puskesmas terdekat atau sentra pelayanan vaksinasi massal," katanya.

Dinas Kesehatan Sumsel Meningkatkan Cakupan Vaksinasi COVID-19

Ia mengatakan bawah Dinas Kesehatan berupaya mempercepat peningkatan cakupan vaksinasi pada seluruh kelompok sasaran dengan target vaksinasi COVID-19 pada 6,3 juta warga bisa diselesaikan pada awal 2022.

Anggota Komisi V DPRD Provinsi Sumatera Selatan Syaiful Padli sebelumnya mengatakan bahwa dengan cakupan vaksinasi yang baru sekitar 34 persen pada Oktober 2021 tidak akan mudah untuk menuntaskan pelaksanaan vaksinasi pada 6,3 juta warga pada akhir tahun.

Ia mengatakan, Dinas Kesehatan provinsi serta 17 kabupaten dan kota di Sumatera Selatan harus bekerja keras guna mencapai target tersebut.

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri di VOI Sumsel.