BNN Sumsel Bentuk Tim Pemberantas Narkoba Bersama Pemkot Palembang, Lindungi Generasi Muda dari Narkotika
BNN Sumsel (Foto dari Antara)

Bagikan:

PALEMBANG - Tim Terpadu pemberantasan narkoba dibentuk oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sumatera Selatan dan Pemerintah Kota Palembang guna mencegah peredaran narkoba di kota itu.

Brigjen Djoko Prihadi, Kepala BNN Sumatera Selatan, menyampaikan setelah dikoordinasikan dengan Wali Kota Palembang rencana aksi tersebut mencakup upaya pencegahan dan pemberdayaan.

Di mana, dalam pelaksanaan tugas itu Pemerintah Kota Palembang serta melibatkan aparat Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) beserta jajaran kedinasan setempat lainnya pada tim tersebut.

Razia Narkoba di Palembang BNN Sumsel Narkoba

Menurut dia, salah satunya tim terpadu itu akan dikerahkan untuk memasifkan lagi giat razia ke sejumlah tempat hiburan malam atau kawasan yang disinyalir menjadi pusat penjualan narkoba.

“Dikoordinasikan dengan Wali Kota tadi, ini upaya bersama menjadikan Palembang bebas dari pasar penjualan narkoba,” kata dia.

Wali Kota Palembang Harnojoyo mengatakan, Pemkot Palembang pada prinsipnya menyambut baik dan sangat mendukung diinisiasikan BNN Provinsi itu.

Melindungi Generasi Muda dari Peredaran Narkoba

Sebab, saya berharap, melalui pembentukan tim terpadu itu pemberantasan narkoba di Palembang bisa lebih masif lagi, sehingga dapat menyelamatkan masyarakat khususnya remaja secara optimal, dari dampak buruk barang haram tersebut.

“Narkoba musuh bersama dan pasti kami dukung terus upaya-upaya masif memberantasnya. tidak sedikit narkoba berhasil disita aparat, yang Kamis (21/4) besok akan dimusnahkan di kantor BNN Sumsel,” kata dia.

Ikuti terus berita dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI Sumsel . Kami menghadirkan berita Sumatera Selatan terkini dan terlengkap untuk Anda.