180 Atlet Sumsel Disuntik Vaksin untuk Persiapan Ajang PON di Papua pada Oktober Mendatang
Ketua Umum KONI Sumsel, Hendri Zainuddin (ANTARA/Yudi Abdullah)

Bagikan:

PALEMBANG - Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumatera Selatan melakukan vaksinasi COVID-19 kepada 180 atlet yang siap berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Ajang olahraga nasional tersebut bakal digelar pada 20 Oktober hingga 4 November 2021.

Vaksinasi Atlet PON Sumsel Dilakukan dalam Dua Tahap

Kegiatan vaksinasi yang dilakukan mulai Rabu sampai beberapa hari ke depan juga akan menyasar pelatih dan ofisial, kata Ketua Umum KONI Sumsel, Hendri Zainuddin di Palembang , Rabu.

Vaksinasi tersebut diberikan dua tahap seperti yang dilakukan kepada tenaga medis, lansia, tenaga pengajar, dan petugas pelayanan publik.

Penyuntikan vaksin COVID-19 tahap kedua untuk atlet PON direncanakan 28 hari setelah suntik vaksin tahap pertama, katanya.

Vaksinasi Atlet PON Sumsel Bekerja Sama dengan Gugus Tugas COVID-19

Menurut dia, untuk melakukan vaksinasi kepada atlet, pelatih, dan ofisial PON Sumsel, bekerja sama dengan Gugus Tugas COVID-19 dan pihak RSUD Siti Fatimah.

Vaksinasi kepada para atlet PON Sumsel yang akan dikirim ke Papua Oktober mendatang agar terhindar dari paparan virus corona jenis baru itu.

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri di VOI .