Kantor Pos Palembang Buka Lowongan O-Ranger, Antisipasi Peningkatan Kiriman Barang Jelang Lebaran
Kepala Kantor Pos Cabang Palembang Risdayanti (ANTARA/Aziz Munajar/21)

Bagikan:

Trafik pengiriman barang selama Ramadan dan jelang Hari Raya Idulfitri biasanya akan meningkat. Untuk mengantisipasi peningkatan tersebut, Kantor Pos Cabang Palembang, Sumatra Selatan, membuka lowongan tenaga kurir lepas O-Ranger.

Risdayanti, Kepala Kantor Pos Cabang Palembang, mengungkapkan kiriman barang melalui kantor pos diprediksi bakal naik jelang Idulfitri. Pengiriman yang biasanya berada di kisaran 3.000-4.000 paket perhati mengalami peningkatan sebanyak 20 persen.

"Biasanya setiap tahun naik 20 persen, tapi jika ada larangan mudik bisa jadi lebih tinggi dari itu," tuturnya, Senin, 20 April.

Ia juga mengatakan, baru 10 tenaga O-Ranger yang dimiliki Kantor Pos Palembang. Pihaknya masih mengadakan perekrutan mitra O-Ranger bagi masyarakat yang ingin mengambil pekerjaan tersebut.

Penghasilan O-Ranger Berotensi Mencapai Rp5 Juta per Bulan

Pola kerja O-ranger hampir sama dengan ojek daring dalam jemput bola paket dari rumah ke kantor pos, kata dia, setiap O-Ranger dapat mengatur sendiri penghasilan yang didapat dari setiap pengambilan barang. Potensi penghasilan O-Ranger dapat mencapai Rp5 juta per bulan.

Kantor pos akan menghubungi o-ranger jika dibutuhkan untuk pengambilan barang dalam area Kota Palembang, kantor pos sendiri tidak mengatur jumlah maksimal yang dapat diambil oleh O-ranger.

"Apalagi sekarang pengangguran masih cukup banyak, mungkin bisa memanfaatkan peluang jadi O-Ranger," jelasnya.

O-Ranger Berikan Pelayanan Jemput Bola

Pihaknya membutuhkan tambahan O-Ranger agar pengambilan barang khususnya e-commerce dari berbagai titik menjadi lebih cepat, karena puluhan kurir pos yang ada difokuskan untuk pengiriman paket.

"Memang palembang cenderung jadi wilayah penerima paket dibanding pengirim paket, tapi yang mengirim paket juga tidak sedikit dan kami layani dengan jemput bola," kata Risdayanti.

Ikuti terus berita terikini dalam negeri dan luar negeri di VOI.