7 Tips Merawat Ikan dalam Akuarium supaya Berumur Panjang dan Tidak Rusak
Ilustrasi cara merawat ikan dalam akuarium (Unsplash/Vikram Mudaliar)

Bagikan:

PALEMBANG- Ikan menjadi hewan peliharaan yang banyak dimiliki orang. Melihat ikan-ikan dalam akuarium dapat membantu menghilangkan stres dan bosan. Namun ada beberapa hal yang perlu dilakukan untuk menjaga kesehatan ekosistem didalamnya.

Jika ikan dirawat dengan benar, jarang akan mengalami masalah, misalnya ikan jadi sakit. Lantas apa saja yang perlu dilakukan untuk sekawanan ikan dalam akuarium Anda di rumah? Berikut tips yang baiknya dilakukan secara rutin.

1. Ukur keseimbangan asam-basa air

Air merupakan media hidup utama bagi ikan. Oleh karena itu, diperlukan pengukuran asam-basa pada air. Dilansir The Spruce Pets, Minggu, 5 Juni, sebelum memasukkan ikan atau makhluk hidup lain dalam akuarium, tes kandungan airnya. Yang perlu dites antara lain kandungan amonia, nitrat, nitrit, dan pH.

Hasil tes selain pH, harus terbaca nol sebelum menggunakan untuk mengisi atau mengganti air dalam akuarium. Agar pH seimbang, asam-basa harus berada antara 7,0 sampai 7,8. Ukuran asam-basa tergantung pada spesies ikan yang dipelihara.

2. Suhu akuarium

Pastika suhu di akuarium sesuai dengan ‘penghuni’ akuarium. Untuk mengetahui ukuran suhu ideal, gunakan termometer. Ini untuk mengantisipasi suhu air dalam akuarium terlalu dingin atau terlalu panas. Pada air tawar, umumnya bersuhu udeal 21 hingga 27 derajat Celcius.

3. Penyaringan

Penyaringan atau filtasi ialah ‘jantung’ dari setiap akuarium. Karena dengan filtasi, kehidupan ekosistem dalam akuarium bisa dikontrol. Ada berbagai filter yang tersedia di toko hewan peliharaan, termasuk filter undergravel yang menggunakan pompa untuk mengalirkan udara. Aliran air melalui filter harus sekitar empat kali volume tangki. Misalnya, apabila tangki 20 galon harus memiliki aliran filter 80 galon per jam.

4. Jumlah ikan dalam akuarium

Apabila akuarium terlalu penuh dengan terlalu banyak ikan, bisa menimbulkan masalah. Artinya perlu dipastikan tidak menambahkan terlalu banyak ikan. Sesuaikan dengan ukuran akuarium. Kalau diisi ikan air tawar, mereka membutuhkan luas permukaan 13 sentimeter persegi setiap ikannya untuk ukuran ikan 2,5 sentimeter. Sedangkan untuk ikan air asin, perbandingannya adalah 2,5 sentimeter ikan per 8 liter air. Untuk kolam luar ruangan, setiap 25 sentimeter ikan membutuhkan air 500 liter air.

5. Pelajari tentang spesies ikan yang dipelihara

Penting untuk mengetahui segala informasi mengenai spesies ikan yang dipelihara. Seperti apa makanan ideal, seberapa besar ukurannya ketika dewasa, jenis ikan apa yang dipelihara, dan lainnya. Selain itu, rencanakan tingkat penebaran berdasarkan ukuran ikan dewasa, bukan ukuran saat Anda membelinya.

Cari tahu juga soal apakah ikan itu cocok dengan ikan lain yang sudah dimiliki. Misalnya, ikan kanivora besar tidak baik jika ditambahkan ke akuarium dengan ikan guppy, ikan tetra, atau ikan kecil lainnya. Ketahui juga soal kualitas air di habitat alami ikan.

6. Memberi makanan cukup

Memelihara ikan baru, perkenalkan dahulu ke dalam akuarium setelah mengatur filter dan kualitas air. Karena bakteri membutuhkan waktu untuk tumbuh, tambahkan ikan ke akuarium baru selama 4-6 minggu setelah menyiapkannya. Apabila menambahkan ikan baru, karantina dahulu ikan tersebut dalam akuarium terpisah.

Ikan dewasa dan yang lebih muda cukup diberi makan dua kali sehari. Hanya beri makan makanan sebanyak yang akan dimakan dalam waktu 3-5 menit. Jika tidak, makanan berlebih akan terurai di dasar akuarium dan menyebabkan masalah lain seperti amonia, fosfat, dan nitrat yang tinggi. Masalah tersebut bisa mendorong perlumbuhan alga yang mengotori akuarium.

7. Ganti air secara rutin

Pergantian air perlu rutin dilakukan. anjurannya, sekitar 10-15 persen setiap satu hingga dua minggu sekali. Disarankan untuk menggunakan vakum kerikil untuk menghilangkan air dan kotoran di dasar air. Kemudian isi ulang dengan air bersuhu dan keseimbangan asam-basa ideal.

Itulah ketujug tips dasar dalam menjaga kesehatan ikan dalam akuarium. Selain melakukan tips di atas, perlu kiranya mengetahui lebih lanjut tentang spesies ikan yang dipelihara dan penyakit yang umum menyerang.

Ikuti terus berita dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI Sumsel . Kami menghadirkan berita Sumatera Selatan terkini dan terlengkap untuk Anda.