Tips Mudah Merawat Sepatu Kulit agar Awet dan Tetap Terlihat Elegan
Sepatu Kulit (Martin Adams-Unsplash)

Bagikan:

PALEMBANG- Sepatu kulit memerlukan perhatian dan perawatan yang lebih telaten. Bagi yang memiliki sepatu kulit  atau suka dengan fashion sepatu model tersebut pasti paham masalah-masalah yang kerap muncul pada jenis alas kaki yang satu ini. Di antaranya adalah kerutan, warna memudar hingga berjamur.

Munculnya masalah ini bukanlah tanpa penyebab. Hal ini bisa terjadi berawal dari cara membersihkannya yang salah. Padahal membersihkannya menjadi salah satu cara merawat sepatu kulit yang patut dilakukan.

Agar sepatu kulit Anda tetap terjaga, berikut tips cerdas dan mudah merawat sepatu kulit agar tetap awet.

Gunakan kain

Tak bisa dielak bahwa sepatu kulit juga bisa terkena noda dan kotoran saat digunakan. Berbeda dari jenis sepatu kanvas, alas kaki berbahan kulit memiliki metode khusus untuk dibersihkan.

Gosoklah kotoran dengan kain yang bersih dan kering. Cara ini bisa dicoba untuk mengikis lumpur atau kotoran yang menempel dan bertekstur kasar. Sehingga ketika terangkat, noda tidak merusak kulit sepatu.

Pakai sikat yang lembut

Setelah terangkat, oleskan pembersih sepatu dengan sikat yang lembut untuk menggosok area yang terkena noda. Namun, apabila pembersih sepatu telah menyediakan aplikator, maka Anda tidak perlu lagi menggunakan sikat.

Tambahkan sedikit air sebelum mengoleskannya. Kemudian, bersihkanlah dengan lembut dan buatlah pola lingkaran saat membersihkannya. Dengan begitu teksur sepatu akan terjaga.

Pakai losion khusus

Agar sepatu kulit tidak rusak, sebaiknya bersihkan sepatu dengan menepuk-nepuk spons yang sudah diberikan losion khusus sepatu kulit.

Hindari membersihkan sepatu kulit yang kotor dengan lap basah, hal itu karena bisa membuat kulitnya pecah atau rusak.

Jika benar-benar kotor sebaiknya rendam kain di air panas. Usap sepatu kulit hingga bersih, kemudian keringkan kembali sepatu di depan kipas angin.

Gunakan air dan cuka

Cara merawat sepatu kulit agar tetap awet yaitu dengan menggunakan bahan alami seperi campuran air dan cuka. Cara ini paling ampuh untuk mengangkat noda membandel yang menumpuk di sepatu kulit atau noda berwarna putih.

Keringkan dengan suhu ruangan

Yang terpenting dari merawat sepatu kulit adalah tempat meletakkannya. Hindarilah suhu yang terlalu dingin atau panas. Alasan ini guna meminimalisir kerusakan pada tekstur kulit.

Cukup dengan meletakkannya pada suhu ruangan dan biarkan hingga kering. Setelahnya, Anda bisa mengoleskan pelembap atau semir sepatu.

Jadi, siapa yang bilang merawat sepatu kulit sulit untuk dilakukan?

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI Sumsel.