PALEMBANG - Salah satu bumbu masak yang wajib ada di dapur adalah garam. Namun masalah yang dialami adalah stok garam habis. Jika anda mengalaminya, sekarang tidak perlu khawatir lagi.
Soalnya ada bumbu rempah lainnya yang ternyata bisa dibuatkan garam. Sejatinya, konsumsi asupan harian garam itu sedikit. Tapi, kebiasaan hidup yang kurang sehat membawa kita untuk cenderung menggunakan banyak garam dengan alasan agar lebih terasa lezat dan menggugah selera.
BACA JUGA:
Sebab konsumsi garam berlebih inilah yang dapat memicu berbagai penyakit seperti hipertensi, stroke, dan jantung.
Nah, ketika mendapati garam habis, Anda tidak perlu khawatir. Ragam rempah-rempah ini bisa menjadi tips untuk mengambil asupan natrium yang terdapat pada garam. Simak di antaranya sebagaimana dilansir dari laman HerStory, Senin, 27 September.
Daun Mint
Tak hanya memberikan rasa yang menyegarkan dan manis, daun mint bisa menjadi alternatif pengganti gardam dengan cara langsung mencampurkannya pada masakan.
Bawang Merah dan Bawang Putih
Rempah yang satu ini tentunya tidak pernah ada dari tempat bumbu dapur. Karena memiliki aroma dan rasa yang khas, bawang merah dan putih juga bisa meningkatkan cita rasa makanan. Tidak salah kalau bisa dijadikan alternatif dikala garam habis.
cabe
Rasa pedas pada cabe ternyata bisa mengalahkan rasa asin pada garam juga. Ya, meskipun rempah yang satu ini kadang suka bikin kita galau karena harganya yang selalu tiba-tiba melambung tinggi.
Kayu Manis
Kayu manis ternyata rempah tertua yang ada di dunia. Tak salah kalau kayu manis selalu digunakan dalam berbagai resep masakan yang juga bisa menggantikan garam.
Jahe
Rasa dan aroma jahe yang kuat juga bisa digunakan untuk garam masakan. Caranya cukup mudah dengan ditumbuk, diparut atau dibakar terlebih dahulu sebelum dicampurkan pada masakan.
kunyit
Rempah yang bisa memberikan pewarna alami pada makanan juga bisa dijadikan sebagai pengganti garam. Biasanya kunyit dicampur dengan kayu manis sebagai bumbu kari sebagaimana yang biasa dilakukan orang India.
Artikel ini pernah tayang sebelumnya di VOI dengan judul 6 Jenis Bumbu Dapur yang Bisa Digunakan Sebagai Pengganti Garam . Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI Sumsel .