7 Tanda Toxic Parents, Jangan-jangan Anda Termasuk dan Tidak Menyadarinya
Ilustrasi ibu dan anak (Pexels/Sai de Silva)

Bagikan:

PALEMBANG - Setiap tumbuh kembang anak perlu diperhatikan dan didampingi oleh orang tua. Keluarga menjadi lingkungan pertama yang berperan sebagai karakter dan kebutuhan anak.

Setiap orang tua mempunyai cara yang berbeda-beda untuk mendidik anak. Mulai dari yang sangat disiplin ada juga yang sangat fleksibel namun berhasil positif.

Diantara cara pola asuh anak, ada pola asuh yang terlalu menekan atau terlalu longgar sehingga hak anak tidak didapati seperti yang terjadi pada toxic parent. Orang tua yang toksik sering  tidak disadari, berikut tanda-tanda pola asuh yang merugikan perkembangan anak.

Terlalu disiplin

Kedisiplinan memang perlu diajarkan sejak anak usia dini. Kedisiplinan yang diajarkan lewat kebiasaan justru lebih meresap dan diingat. Artinya, dengan kebiasaan disiplin maka orang tua mengajarkan tanpa menegur keras hingga anak sering berkecil hati.

Teguran terlalu sering dilontarkan bisa memengaruhi rasa percaya diri anak. Anak bisa sangat minder karena ia takut ditegur karena melakukan kesalahan.

Over protektif

Melindungi anak memang kewajiban orang tua, tetapi jika berlebihan maka hasilnya tak akan maksimal. Justru berpengaruh pada perkembangan anak, termasuk cara berpikir, potensi, dan minat.

Nah, jika terlalu memproteksi maka ia akan merasa sangat terbatasi.

Membanding-bandingkan

Setiap anak memiliki potensi dan kemampuan masing-masing. Itu artinya, membandingkan buah hati dengan anak lain akan berefek negatif. memilih memberikan kebebasan untuk menangani tanggung jawab atas pilihannya sendiri. 30 Jan 2021 09:55

Orang tua yang pesimis

Perasaan pesimis sering berkecil hati dan tidak percaya diri. Jadi, perlu menjadi orang tua yang percaya diri dan tidak menyalahkan diri sendiri atas pilihan yang dilakukan.

Misalnya, orang tua yang 'merasa' selalu kurang memenuhi kebutuhan anak, merasa tidak memiliki fisik yang menarik dan merasa menjadi contoh yang buruk buat anak. Ini termasuk sebagai  toxic parent ,  jadi percaya diri dan mensyukuri apa yang dimiliki akan lebih positif hasilnya.

Memmarahi anak di depan orang lain

Memmarahi anak di depan orang lain bisa mengecilkan hati dan harga diri anak. Meski perlu diingatkan ketika melakukan kesalahan, tetapi tidak dengan memarahinya di ruang publik. Orang tua dapat mengingatkan dengan cara berbicara dan mengarahkan agar berulang kali tidak kesalahannya lagi.

Memberi kritik terus menerus

Sama halnya dengan  over  protektif, memberi kritik terus menerus seolah-olah semua pilihan anak salah dan tidak sesuai dengan harapan orang tua. Padahal, anak akan merasa sedih jika kritikan datang bertubi-tubi. Kritik yang datang berkali-kali juga membatasi kreativitas, imajinasi, dan proses eksplorasi anak.

Orang tua bukan pendengar yang baik

Karena merasa lebih banyak pengalaman, orang lupa untuk menjadi pendengar yang baik. Pada banyak kasus, anak jadi tertekan jika memiliki orang tua bukan pendengar yang baik.

Bagi orang tua, periksalah tanda-tanda di atas dan hindari sikap tersebut yang dapat  merusak  perkembangan serta kemampuan anak.

I kuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI .