7 Tips Supaya Disukai Kucing, Bisa Bermain dengan Seru dan Manja
Ilustrasi cara agar disukai kucing dan nurut (Unsplash/Alice)

Bagikan:

PALEMBANG- Kucing menjadi salah satu hewan yang paling banyak dijadikan peliharaan. Banyak orang-orang yang hobi kucing karena menganggap mereka lucu. Banyak orang menganggap hewan ini secara misterius, tetapi bisa diajak berteman secara efektif dengan cara pendekatan tertentu. Seorang peneliti dan konsultan kucing, Mikel Delgado dilansir  Mental Floss,  Jumat, 15 April menyarankan cara agar disukai kucing. Berikut langkah yang direkomendasikan Delgado.

1. Membiarkan kucing bergerak lebih dahulu

Penelitian di Swiss dilakukan di 51 rumah, menunjukkan bahwa ketika manusia menunggu atau fokus pada sesuatu yang lain, kucing akan mendekat. Menarik untuk menarik diri saat orang memberikan respons yang sangat kecil. Preferensi ini menjelaskan mengapa begitu banyak kucing tertarik pada orang yang alergi, orang yang alergi berusaha untuk tidak menyayangi mereka.

2. Dekati dengan cara mereka

Kucing-kucing saling menyapa satu sama lain dengan mendekatkan hidung. Anda dapat meniru perilaku itu dengan menawarkan ujung jari setinggi hidung mereka tetapi tidak mengancam. Cukup, ulurkan tangan Anda dengan lembut, dan tunggu mereka memberi respons. Banyak kucing akan memberi respons dengan mengendus-endus jari bahkan mungkin menggosoknya.

3. Belai di area yang mereka sukai

Kucing sangat sensitif terhadap sentuhan dan cenderug lebih suka dibelai di beberapa tempat. Sebuah penelitian kecil tahun 2002, kucing menyukai respons yang lebih positif dengan mendengkur, berkedip, meremas-remas cakarnya ketika dibelai di area dahi dan pipi. Mereka cenderung bereaksi negatif jika dibelai di area ekor.

4. Beri mereka ruang jika mendapat respons negatif

Kucing tidak selalu suka dielus, terutama ketika memberi respons mendesis, menggigit, mendatarkan telinganya, melihat tangan Anda, hingga menggoyangkan ekornya. Ketika Anda mendapatkan salah satu dari respons tersebut, beri mereka ruang.

Anda tak bisa memaksa kucing untuk suka dipegang, terutama berlaku untuk kucing liar. Tetapi ketika mereka mengetahui bahwa Anda akan menghormati persyaratan mereka, kepercayaan mereka akan semakin besar dan kembali mendapatkan perhatian lebih dari Anda ketika mereka siap.

5. Hindari memberi makan secara berlebihan

Sebuah studi tahun 2016 di Cornell University menunjukkan bahwa kucing dengan makanan porsi terukur lebih penyayang. Penelitian dilakukan pada 58 kucing yang kelebihan berat badan. Mereka deprogram diet dan tiga perempat pemilik melaporkan kucingnya lebih penyayang selama menjalani diet.

Terlepas dari studi tersebut, menurut Delgado, kucing dengan berat ideal akan lebih sehat. Mereka bisa menangkal diabetes, nyeri sendi, dan lebih mudah merawat diri. Misalnya, anabul yang kelebihan berat badan sulit menjilati tubuhnya untuk membersihkan diri.

6. Sering bermain dengan mereka

Kebosanan dan kurang waktu bermain rutin bisa memengaruhi perilaku kucing. Kucing membutuhkan penyaluran energi secara teratur, sama seperti anjing yang perlu diajak jalan-jalan minimal setiap pagi. Kebutuhan bermain rutin ditunjukkan pada studi tahun 2017. Studi tersebut menunjukkan bahwa kucing lebih suka interaksi manusia daripada makanan. Lebih spesifik lagi, yang benar-benar menarik perhatian mereka adalah permainan interaktif.

Ajaklah kucing bermain secara rutin dengan tongkat bulu, tapi, atau permainan yang membangkitkan perilaku predator kucing. Cara ini bagus untuk menjalin ikatan dengan mereka dan membantu mereka tetap bugar.

7. Mengenali perilaku kucing

Untuk menemukan keselarasan perilaku, Anda perlu mengenali bahasa tubuh kucing. Kata Delgado, bahasa tubuh kucing bisa halus, sesuatu bisa ditunjukkan dengan kedipan mata. Tetapi saat Anda mempelajari apa tandanya, maka akan menemukan keselarasan dengan bagaimana memberikan afeksi. Dan jika Anda menyesuaikan dengan perilaku Anda, maka akan mendapatkan kepercayaan kucing.

Ikuti terus berita dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI Sumsel . Kami menghadirkan berita Sumatera Selatan terkini dan terlengkap untuk Anda.