Pemberian Vaksinasi COVID-19 bagi Lansia di Sumsel Kian Meningkat
Ilustrasi vaksinasi lansi (Foto dari Antara)

Bagikan:

PALEMBANG - Pemberian vaksinasi COVID-19 di Sumatera Selatan bagi kalangan lanjut usia (lansia) di Sumatera Selatan terus meningkat. Hal itu terjadi seiring dengan kian bertambahnya kesadaran masyarakat pada vaksinasi.

Kepala Dinas Kesehatan Sumsel Lesty Nurainy di Palembang, Minggu, mengatakan, pemprov mencatat vaksinasi untuk kelompok lansia terus bertambah setiap minggu.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Sumatera Selatan (Dinkes Sumsel), vaksinasi lansia untuk dosis pertama telah tercapai 21,92 persen sementara untuk dosis kedua tercapai 15,25 persen.

Penambahan penerima itu sebanyak 676 untuk dosis pertama dan 203 orang untuk dosis kedua.

“Kami terus melakukan vaksinasi untuk mengejar target herd immunity,” kata dia.

Alokasi Vaksin COVID-19 di Sumsel Bertambah

Ia mengatakan saat ini, jumlah alokasi vaksin yang diterima Sumsel pun terus ditambah pemerintah pusat, dari sebelumnya 360.000 menjadi 468.000 rata-rata per bulan.

Sudah ada tambahan jumlah dosis, meskipun belum sesuai harapan, kata Lesty.

Sebelumnya, permintaan dosis bulanan yang diharapkan Gubernur Sumsel bisa terealisasi 1,5 juta dosis per bulan agar bisa memenuhi target herd immunity pada awal tahun.

Dosis Vaksin COVID-19 yang Diterima Provinsi Sumatera Selatan

Untuk dosis vaksin yang diterima Sumsel, kata Lesty, langsung dikirimkan ke berbagai instansi/lembaga dan kabupaten/kota agar cepat terlaksana program vaksinasi.

Dari data Dinkes Sumsel, jumlah vaksin yang diterima untuk jenis Sinovac sudah sebanyak 3,45 juta dosis, Astra Zeneca 115.000 dosis dan Moderna 180.000 dosis. Dari angka itu, jumlah yang terpakai, Sinovac sebanyak 2,98 juta dosis, Astra Zeneca 90.000 dosis dan Moderna 138.000 dosis.

Adapun stok yang dimiliki di seluruh kabupaten/kota mencapai 466.000 dosis Sinovac, Astra Zeneca 143.000 dosis dan Moderna 41.000 dosis.

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri di VOI Sumsel.