Desa Wisata Berbasis Digital Bakal Dikembangkan Pokdarwis dan Pemkab Bangka Tengah
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Bangka Tengah (Foto dari Antara)

Bagikan:

PALEMBANG - Potensi desa wisata berbasis digital siap dikembangkan oleh Pemkab Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Wacana tersebut disampaikan langsung oleh Fittor, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Bangka Tengah.

"Konsep desa wisata itu sebenarnya lebih untuk memberdayakan masyarakat sekitar, perlu dikembangkan secara digitalisasi, sehingga dikenal masyarakat luas," kata Fittor di Koba, Senin.

Ia menjelaskan, pengembangan desa wisata nantinya lebih mengajak masyarakat sadar wisata dan berperan bersama dengan menyesuaikan keterampilan individu yang berbeda.

"Pariwisata berbasis digital bisa dikembangkan oleh Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dan Komunitas Pengelola Wisata di Bangka Tengah," ujarnya.

Pengelolaan Wisata Berbasis Digital di Bangka Tengah

Saat ini, Pemkab Bangka Tengah fokus mengembangkan desa wisata, bahkan terus mendata jumlah desa wisata di daerah itu, sebagai komitmen untuk mendukung pengelolaan wisata berbasis digitalisasi.

"Sebenarnya program kepariwisataan ini arahnya yaitu bagaimana  meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ujarnya.

Pengembangan Pemasaran Desa Wisata Memanfaatkan Tekonologi Digital

Menurut Fittor, melalui kemajuan teknologi, maka konsep digitalisasi sangat strategis dalam pengembangan pemasaran desa wisata.

"Desa wisata berbasis digitalisasi terus kita sosialisasikan untuk meningkatkan pengetahuan dan kompetensi pengelolaan daya tarik wisata dengan memanfaatkan teknologi informasi," ujarnya.

Ikuti terus berita dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI Sumsel . Kami menghadirkan berita Sumatera Selatan terkini dan terlengkap untuk Anda.