PALEMBANG - Laga perempat final Malaysia Open 2022 hari kedua digelar Jumat (1/7). Ada tujuh wakil Indonesia tampil dalam babak tersebut dari tunggal putra dan ganda putri Indonesia yang bakal menghadapi jalan terjal.
Wakil tunggal putra Indonesia, di antaranya Anthony Sinisuka Ginting, Shesar Hiren Rhustavito dan Jonatan Christie sudah ditunggu lawan berat. Bahkan, dua di antaranya akan menghadapi unggulan teratas.
BACA JUGA:
Anthony Ginting bakal beradu taktik dan skill dengan unggulan pertama, Victor Axelsen. Dalam beberapa pertemuan terakhir, Ginting memang kesulitan untuk menumbangkan raksasa dari Denmark tersebut.
Sementara Shesar Hiren ditunggu unggulan kedua, Kento Momota. Kedua pemain sudah dua kali bertemu, dan Shesar selalu kalah dari jagoan Jepang itu.
Pertandingan Jonantan Christie di Malaysia Open 2022
Jonatan Christie dijadwalkan berhadapan dengan pemain asal India, Prannoy H.S. Jojo wajib waspada karena Prannoy baru saja menumbangkan unggulan keempat asal Taiwan, Chou Tien Chen.
Lawan berat juga sudah menanti ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto.
Apriyani/Siti Fadia bersua unggulan pertama asal China, Chen Qingchen/Jia Yi Fan. Sementara Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto juga bertemu ganda China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu.
Pertandingan Indonesia di Perempat Final Malaysia Open 2022
Anthony Sinisuka Ginting vs Viktor Axelsen
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Chen Qingchen/Jia Yi Fan
Shesar Hiren Rhustavito vs Kento Momota
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Ong Yew Sin/ Troe Ee Yi
Hendra Setiawan/Muhammad Ahsan vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik
Jonatan Christie vs Prannoy H. S
Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu