Unduh Sertifikat Vaksin Sekarang Bisa Menggunakan WhatsApp, Begini Caranya
Download Sertifikat Vaksin Sekarang Bisa Menggunakan WhatsApp, Begini Caranya (Menpan)

Bagikan:

YOGYAKARTA - Sertifikat vaksin Covid-19 saat ini menjadi syarat utama untuk melakukan perjalanan keluar kota, dan mengunjungi tempat-tempat umum seperti mall dan tempat wisata.

Anda bisa mengakses sertifikat vaksin dan menggunakannya saat bepergian dengan mengunduh aplikasi PeduliLindungi di ponsel Anda untuk menunjukkan bahwa Anda sudah melakukan vaksinasi.

Pengguna pun dapat mengunduhnya di aplikasi PeduliLindungi supaya tidak perlu membuka aplikasi saat menggunakannya ke tempat-tempat umum yang tidak membutuhkan scan barcode sertifikat vaksin.

Selain itu, Kemenkes Republik Indonesia juga membuat pusat bantuan melalui WhatsApp, yang memungkinkan masyarakat untuk mencetak sertifikat vaksin melalui WhatsApp.

Layanan tersebut dibuat untuk membantu masyarakat kesulitan untuk mengunduh sertifikat vaksin di aplikasi PeduliLindungi. Anda hanya perlu mengirim permintaan untuk mencetak sertifikat vaksin ke nomor WhatsApp yang telah ditetapkan oleh Kemenkes.

Jika Anda tertarik untuk mencetak sertifikat vaksin menggunakan WhatsApp, pengguna dapat mengikuti langkah-langkah yang telah disusun oleh tim VOI di bawah ini supaya mempermudah Anda.

Cara Cetak Sertifikat Vaksin dengan WhatsApp

Untuk mencetak sertifikat vaksin menggunakan nomor WhatsApp, langkah pertama yang dapat Anda lakukan adalah menyimpan nomor WhatsApp resmi yang dibuat oleh Kemenkes untuk melayani permohonan bantuan dari masyarakat terkait vaksinasi Covid-19.

Simpan nomor 0811-1050-0567, yaitu nomor telepon Kemenkes untuk membantu segala hal tentang vaksinasi Covid-19. Jika sudah, buka aplikasi WhatsApp di ponsel Anda.

Buat pesan baru di halaman "Chat" dan buka kontak Kementerian Kesehatan RI yang sebelumnya sudah Anda simpan.

Selanjutnya, Anda dapat memulai percakapan dengan mengirim pesan "Halo" atau kalimat apa saja di kolom chat. Nantinya, akan muncul balasan otomatis yang berbunyi "Selamat datang di WhatsApp Resmi Kemenkes RI. Untuk memulai silakan klik Menu Utama dan pilih layanan".

Sebagai catatan percakapan dengan kontak Kementerian Kesehatan melalui nomor WhatsApp ini dilayani oleh bot otomatis.

Untuk melanjutkan proses, klik tombol "Menu Utama" pada balasan chat tersebut, lalu pilih "Sertifikat Vaksin", kemudian klik tombol "Send".

Tunggu beberapa saat sampai Anda menerima balasan. Jika sudah menerima pesan balasan, Anda diminta untuk memasukkan nomor telepon Anda yang terdaftar di aplikasi PeduliLindungi.

Setelah itu, masukkan enam digit kode OTP yang dikirim melalui SMS ke nomor telepon Anda, kemudian tunggu hingga Anda menerima balasan yang berbunyi "Selamat Anda telah berhasil masuk ke dalam layanan help center PeduliLindungi, silakan pilih menu di bawah untuk mengakses layanan kami".

Selanjutnya, akan muncul tiga layananan yang dapat Anda pilih yaitu "Download Sertifikat", "Status Vaksinasi", dan "Ubah Info Diri".

Untuk mengunduh sertifikat vaksin Covid-19, klik tombol "Download Sertifikat" pada menu yang tersedia. Selanjutnya masukkan nama lengkap Anda berikut NIK yang terdaftar di aplikasi PeduliLindungi.

Sertifikat vaksin Covid-19 yang sudah Anda unduh dapat dilihat di galeri ponsel, dan dapat Anda gunakan untuk pergi ke tempat umum.

Demikianlah cara mengunduh sertifikat vaksin Covid-19 dengan mudah menggunakan WhatsApp di ponsel Anda.