Inter Milan Meneruskan Catatan Manis Lawan Juventus, Allegri: Setelah Malam Ini Mereka adalah Favorit Juara
Inter Milan kalahkan Juventus dalam lanjutan Serie A Italia. (Foto: Twitter @Inter_en)

Bagikan:

JAKARTA - Inter Milan meraih kemenangan 1-0 saat bertandang ke markas Juventus pada lanjutan Serie A Italia, Senin 4 April dini hari WIB. Gol kemenangan tim tamu dicetak Hakan Calhanoglu lewat titik putih pada menit tambahan babak pertama.

Kemenangan ini membuat Inter Milan menorehkan catatan manis dalam sejarah pertemuannya dengan Juventus. Ini menjadikan Inter tetap tak terkalahkan di kedua pertemuan Serie A dalam satu musim melawan Juventus sejak musim 2008/2009.

Menurut data Opta, Inter Milan menjadi tim pertama yang memenangi dua laga tandang Serie A melawan Juventus di Allianz Stadium sejak 2011/2012.

Selain itu, Inter Milan mengakhiri 16 laga tak terkalahkan Juventus di liga. I Nerazzurri juga memupus mimpi Juventus untuk meraih Scudetto.

"Akhirnya, orang bisa mengatakan Juventus jelas keluar dari persaingan Scudetto. Kami hanya perlu meraih poin sebanyak mungkin untuk mengamankan posisi keempat," ujar pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, kepada DAZN.

Dengan hasil ini, Juventus tertahan di posisi ke-empat dengan 59 poin. Sementara Inter Milan memiliki 63 poin dan terus menempel AC Milan dan Napoli yang ada di puncak klasemen. Selisihmnya hanya tiga poin saja.

Allegri mengatakan, Inter Milan kini menjadi favorit juara. Hal ini melihat dari jadwal pertandingan sisa Serie A Italia di mana tim asuhan Simone Inzaghi itu bertemu lawan-lawan mudah.

"Mereka mendapatkan kemenangan penting di sini, mereka memiliki sisa satu pertandingan sisa. Ini adalah penambah kepercayaan diri dan setelah malam ini, Inter Milan adalah favorit," tuturnya.