8 Benda yang Sebaiknya Tidak Ditinggal dalam Mobil, Mana yang Pernah Anda Lakukan?
Ilustrasi benda atau barang yang tidak boleh ditinggal dalam mobil (iStockphoto)

Bagikan:

PALEMBANG- Saat perjalanan jauh biasanya kita akan membawa banyak bekal baik berupa makanan maupun benda. Seringkali beberapa benda akan kita tinggal di dalam mobil. Ternyata benda yang sering ditinggalkan dalam mobil ini sebaiknya dibawa dalam tas saja. Bermacam-macam, benda-benda tertentu bisa menurun kualitasnya jika tetap dibiarkan tersimpan di dalam kendaraan. Apa saja benda tersebut? Berikut daftarnya.

1. Obat-obatan

Membawa obat-obatan untuk pertolongan pertama, perlu Anda simpan dalam kantung yang aman. Lebih baik lagi, simpan dalam kotak kedap udara. Satu lagi tips yang paling penting, jangan tinggalkan kantung dan kotak obat dalam mobil.

sebagian besar obat harus dibiarkan dalam suhu kamar. Tetapi saat mobil diparkir dan tak digunakan, maka suhu akan berubah sehingga mengubah kandungan obat dan membuat kurang efektif bekerja.

2. Benda elektronik

Mulai dari laptop, gawai, hingga disk menyimpan data yang berisi informasi penting dapat dengan mudah dicuri jika dibiarkan ditinggal dalam mobil yang diparkir. Jika Anda dalam posisi menyimpan laptop di mobil, pastikan dalam pengawasan.

3. Tabir surya

Sedang dalam perjalanan wisata, jangan sampai meninggalkan tabir surya dari  tas tangan  Anda. Dengan dibiarkan di dalam mobil, tabir surya dapat menurun efektivitasnya. Dilaporkan  Reader's Digest,  Minggu, 5 Juni, panas dalam mobil dapat menyebabkan botol tabir surya rentan meledak.

4. Botol air

Botol air dengan bahan yang tertulis BPA dan ftalat, jika dibiarkan memanas dapat menyebabkan bahan kimia ini larut ke dalam air. Artinya, jangan meninggalkan botol air mineral berbahan plastik dalam mobil yang sedang berhenti atau tak melaju.

5. Kacamata

Terdapat kompartmen pada dasbor mobil untuk meletakkan barang, termasuk barang kecil seperti kacamata. Tetapi meninggalkan kacamata atau kacamata hitam di dasbor membuat kualitasnya memburuk, kata juru bicara American Optometric Association, Susan Thomas.

6. Wine

Setelah sampai tujuan, jika membawa wine, segera pindahkan ke tempat yang sejuk. Karena membiarkan botol wine dalam mobil dengan suhu tinggi dapat membuat cairannya mengembang dan keluar dari botol.

7. Bahan makanan

Ketika mengakhiri perjalanan atau tiba sampai rumah, segera pindahkan bahan makanan atau belanjaan Anda keluar dari mobil. Alasannya, beberapa makanan mudah rusak jika dibiarkan dalam mobil. Bahan makanan tersebut perlu segera dimasukkan dalam lemari es dalam waktu dua jam.

8. Lipstik

Lipstik memiliki ketahanan batas dalam suhu tertentu. Jika dibiarkan dalam ruangan kedap dan suhu meninggi ketika mobil selepas digunakan, lipstik bisa meleleh. Jaga agar lipstik tidak berubah dan bawa keluar bersama tas jinjing daripada membiarkannya dalam mobil.

Itulah delapan benda atau barang yang tak boleh ditinggalkan dalam mobil. Adakah benda di atas yang sering Anda tinggalkan dalam mobil?

Ikuti terus berita dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI Sumsel . Kami menghadirkan berita Sumatera Selatan terkini dan terlengkap untuk Anda.