Pro Kontra Atta Halilintar Sewa Satu Lantai Rumah Sakit untuk Persalinan Aurel, Warganet: Itu VVIP
Atta Halilintar dan Aurel Hemansyah (Foto: IG @attahalilintar)

Bagikan:

JAKARTA - Persalinan Aurel Hermansyah menarik perhatian publik. Saat anak perempuan pertama Atta Halilinta lahir, nama Atta dan Aurel masuk dalam jajaran trending di media sosial.

Atta menyebut anak pertamanya sebagai malaikat dalam kehidupannya. "22-2-2022 Malaikat hidupku," tulis Atta.

Unggahan yang baru dirilis dalam hitungan menit itu langsung dibanjiri komentar dari rekan-rekannya.

"Alhamdulillaaahhh. Congratz Atta & @aurelie.hermansyah !!," tulis @aviwkila.

Banyak hal lain yang membuat warganet penasaran. Salah satunya, Atta yang menyewa satu lantai rumah sakit untuk persalinan istrinya.

Alasan Atta Halilintar menyewa satu lantai ini adalah karena ingin keluarga besar turut hadir selama persalinan Aurel Hermansyah. Selama PPKM, aturan pengunjung dibatasi sehingga kakak Thariq Halilintar tersebut tidak bisa mengundang kerabat.

"Ini gak bisa nyambut tamu. Kalau mau ketemu juga ketemunya di rumah," ujar Atta Halilintar.

Sikap Atta Halilintar dinilai mencerminkan ketimpangan kesejahteraan dan pilih kasih kebijakan rumah sakit.

"RSnya sepi kah, sampe bisa booking satu lantai?" tulis warganet.

"Empatinya dimana sih ini orang, udah kemarin keluarganya nyebarin Omicron," kata warganet lainnya.

Ada pula warganet yang setuju dengan keputusan Atta Halilintar karena ruangan yang disewa adalah ruangan VVIP. "Itu cuma 1 wing yang terdiri dari 4 kamar ya gais, dan itu ruangan VVIP, pasien lain masih bisa di lantai-lantai lain," ujar warganet lainnya.