Bagikan:

YOGYAKARTA – Apa yang dirasakan orang saat gegar otak? Gejala gegar otak yang muncul dapat bervariasi pada setiap orang, tergantung tingkat keparahannnya

Gegar otak merupakan sebuah kondisi di mana otak mengalami cedera akibat pukulan, benturan, atau guncangan yang keras. Gegar otak termasuk dalam cedera kepala ringan dan biasanya tidak mengancam nyawa. Meski begitu, kondisi ini tidak boleh dianggap remeh dan gejalanya harus ditangani dengan segera karena dapat mengganggu aktivitas.

Apa yang Dirasakan Orang saat Gegar Otak?

Salah satu gejala gegar otak yang paling sering muncul adalah nyeri kepala ringan. Kondisi ini umumnya tidak menyebabkan penderitanya hilang kesadaran dan dapat beraktivitas setelah gejala mereda.

Pada kasus yang lebih berat, seseorang mungkin akan pingsan dalam beberapa detik hingga menit. Setelah sadar, penderita gegar otak berat dapat mengalami nyeri kepala hebat dengan durasi yang lama disertai dengan hilangnya keseimbangan tubuh hingga amnesia (hilang ingatan) sementara.

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut ini adalah beberapa gejala gegar otak berdasarkan tingkat keparahannya:

Gegar otak ringan

Seseorang dikatakan mengalami gegar otak ringan jika merasakan gejala sebagai berikut:

  • Sakit kepala ringan yang berlangsung selama kurang dari 15 menit
  • Ada memar di kepala
  • Merasa pusing dengan durasi yang singkat
  • Kebingunan
  • Mual
  • Sensitif terhadap cahaya atau suara
  • Sulit berkonsentrasi

Gegar otak sedang

Pada kasus gegar otak sedang, gejala yang muncul dapat berupa:

  • Sakit kepala terus menerus
  • Kebingungan
  • Pusing
  • Mual dan muntah
  • Perubahan suasana hati
  • Kelelahan
  • Sulit tidur
  • Ada gangguan keseimbangan atau koordinasi

Penderita gegar otak sedang umumnya tidak mengalami kehilangan kesadaran dan penderitanya bisa kembali beraktivitas setelah gejala gegar otak hilang.

Gegar otak berat

Seseorang yang mengalami gegar otak berat biasanya akan mengalami gejala-gejala berikut:

  • Kehilangan kesadaran selama beberapa detik atau menit
  • Sakit kepala berat
  • Kebingunan atau disorentasi
  • Bicar tidak jelas
  • Muntah berulang kali
  • Kejang
  • Sulit menjaga keseimbangan tubuh
  • Hilang ingatan (amnesia) yang bersifat sementara

Sekedar informasi tambahan, pada kasus gegar otak ringan dan sedang, gejala yang muncul dapat membaik dalam beberapa hari atau minggu. sedangkan pada kasus gegar otak berat, gejala yang dirasakan penderita biasanyaa tidak akan membaik atau justru semakin parah, sehingga membutuhkan pertolongan medis dengan segera.

Bagaimana Cara Mengatasi gegar Otak?

Apabila Anda mengalami gegar otak, lakukan beberapa hal berikut agar gejala yang muncul tidak terasa berat:

  • Mengentikan aktivitas, beristirahat, dan menenangkan diri agar kondisi otak cepat pulih.
  • Membatasi pergerakan kepala dan leher selama beberapa minggu setelah cedera supaya tidak memperparah kondisi dan dapat segera pulih dengan cepat.
  • Membatasi aktivitas yang memerlukan kinerja otak dalam berpikir dan memusatkan konsentrasi.
  • Mengindari penggunaan gadget dan aktivitas fisik yang berat
  • Mengonsumsi obat pereda nyeri ringan seperti acetaminophen untuk menghilangkan sakit kepala.
  • Mendatangi fasilitas kesehatan terdekat jika gejala gegar otak yang muncul tidak kunjung hilang.

Demikian informasi tentang apa yang dirasakan orang saat gegar otak. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.ID.