Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan di Hari Kemerdekaan RI Besok
DOK VOI

Bagikan:

JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta meniadakan sistem ganjil genap kendaraan bermotor pada 26 ruas jalan di Ibu Kota selama Hari Kemerdekaan RI pada Kamis, 17 Agustus 2023.

"Sehubungan dengan perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 pada tanggal 17 Agustus 2023, maka Ganjil Genap di DKI Jakarta ditiadakan," tulis akun Instagram dkijakarta pada Rabu, 16 Agustus.

Peniadaan ganjil genap ini merujuk pada Surat Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 624 Tahun 2023, Nomor 2 Tahun 2023, Nomor 2 Tahun 2023 tentang Perubahan Kedua atas Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 1066 Tahun 2022, Nomor 3 Tahun 2022, Nomor 3 Tahun 2022 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023.

Kemudian, Pergub 88 Tahun 2019 pasal 3 ayat (3) yang menyatakan pembatasan lalu lintas dengan sistem ganjil genap tidak diberlakukan pada hari Sabtu, Minggu dan hari libur nasional yang ditetapkan dengan Keputusan Presiden.

"Diimbau kepada para pengguna jalan agar dapat mematuhi rambu-rambu lalu lintas, petunjuk petugas di lapangan serta mengutamakan keselamatan di jalan," tulis Pemprov DKI Jakarta.

Dalam peringatan HUT ke-87 RI esok hari, pemerintah pusat menggelar upacara di Istana Merdeka, sementara Pemprov DKI Jakarta menggelar upacara di Monumen Nasional. Upacara juga digelar di kantor instansi dan lembaga masing-masing.

Kemudian, kirab bendera pusaka HUT ke-78 RI pada pagi hari akan dimulai pukul 08.30 WIB sampai dengan pukul 09.30 WIB dengan rute kirab dari Monas-Silang Monas Barat Daya-Jalan Medan Merdeka Barat sisi Timur-Jalan Medan Merdeka Utara sisi Utara (Istana Negara).

Sementara, kegiatan kirab bendera pusaka pada sore hari akan dimulai pukul 16.30 WIB sampai dengan pukul 17.30 WIB dengan rute kirab dari Jalan Medan Merdeka Utara sisi Utara/Istana Negara-Silang Monas Barat Laut-Monas.

Pada malam harinya, digelar acara Gemilang Silang Monas Pukul 15.30 WIB sampai dengan 22.00 WIB di Monas. Kegiatannya mulai dari video mapping, pertunjukan seni budaya, konser musik, drama komedi, pertunjukan kembang api, hingga bazar kuliner.