Ratusan Napi Lapas Salemba Ikuti Salat Idul Adha dan Pemotongan Hewan Kurban
Kepala Kantor Wilayah Kementrian Hukum dan Hal Asasi Manusia (Kakanwil Kemenkumham) DKI Jakarta, Ibnu Chuldun/ Foto; Rizky Sulistio/ VOI

Bagikan:

JAKARTA - Ratusan narapidana atau warga binaan pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas IIA Salemba yang beragama Islam terlihat khusyu menjalani ibadah sholat Idul Adha 2023 di lapangan Lapas Salemba pada Kamis, 29 Juni, pagi.

Dari pantauan VOI di lokasi, mereka terpantau sangat antusias menjalankan ibadah sholat pada Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijjah 1444H. Ratusan WBP pun berbaris berjajar dan menjalankan ibadah sholat Ied.

"Seluruh warga binaan kami di Lapas, Rutan dan LPKA melaksanakan ibadah sholat Idul Adha di lapangan lapas dan rutan masing - masing," kata Kepala Kantor Wilayah Kementrian Hukum dan Hal Asasi Manusia (Kakanwil Kemenkumham) DKI Jakarta, Ibnu Chuldun kepada wartawan, Kamis, 29 Juni.

Ibnu menjelaskan, di seluruh rutan dan lapas di Jakarta terdapat lebih dari 15 ribu orang warga binaan yang beragama muslim.

"Tepatnya lima belas ribu delapan ratus tujuh puluh warga binaan yang beragama muslim melaksanakan sholat idul adha," ujarnya.

Sementara pada pelaksanaan sholat Idul Adha terdapat 600 orang petugas yang bersiaga di tiap rutan dan lapas di Jakarta. Sebanyak 600 orang petugas itu meliputi petugas pengamanan, pembinaan dan petugas administratif.

"Kalau memang dilihat dari jumlah perbandingan itu rasanya sangat jomplang (tidak sebandiing). Tapi alhamdulillah semua dalam keadaan kondusif," katanya.

Dalam pelaksanaan ibadah sholat Idul Adha, khotib dan imam yang memimpin sholat berasal dari Kantor Wilayah Kementerian Agama DKI Jakarta. Setelah sholat ied dilaksanakan, petugas lapas dan rutan kemudian melanjutkan pemotongan hewan kurban.

(Rizky Sulistio)