Bosan? Ini 5 Kegiatan Seru yang Bisa Dilakukan Saat Isolasi Mandiri di Rumah
Ilustrasi isolasi mandiri (Jonathan Borba/Pexels)

Bagikan:

PALEMBANG- Virus Covid-19 sudah menjadi momok bagi masyarakat dunia. Setelah terjadi selama dua tahun, kita mulai memahami pengetahuan mengenai pandemi tersebut, mulai dari penyebarannya, gejala, hingga jumlah kenaikan pasien yang terjangkit. Pertambahan signifikan setiap hari ini membuat Pemerintah mengimbau masyarakat untuk melakukan aktivitasnya dari rumah. 

Kegiatan mengisolasi diri ini diharapkan dapat menekan penyebaran virus Covid-19 di Indonesia. Nah, jika Anda sudah mendapat kebijakan ini dari kampus atau kantor, tidak perlu khawatir akan merasa bosan. Anda bisa mencoba melakukan lima hal ini untuk tetap produktif dan sehat mental meski dari rumah.

Baca buku

Kesibukan sehari-hari kadang membuat Anda tak sempat membaca buku. Padahal dengan buku, Anda bisa mendapatkan banyak informasi dan hiburan yang berkualitas. Gunakan momen ini untuk membaca buku-buku yang ada di daftar bacaan. Tapi, tetap pastikan kebersihan buku yang dibaca.

Nonton serial tv kesayangan

Akhirnya Anda punya waktu luang untuk menyelesaikan serial tv yang sudah lama ditonton. Biasanya karena keterbatasan waktu, menyelesaikan satu episode saja memerlukan hingga 2-3 hari. Kebetulan, ada beberapa serial yang baru rilis minggu ini. Pas untuk ditambahkan ke daftar.

Menulis jurnal

Anda bisa menuangkan ide-ide atau isi hati dalam jurnal. Kegiatan ini bukan hanya bisa menghabiskan waktu luang tapi juga akan membuat hati lebih lega. Sekarang ini banyak berita negatif tentang Covid-19 yang berita itu menambah berita Anda. Nah, dengan menulis di jurnal, hati akan terasa lebih tenang sehingga akan memberikan ruang bagi pikiran-pikiran positif agar tubuh tidak stres. Salah satu ciri tubuh yang sehat adalah lewat pikiran yang sehat pula.

Meditasi

Cara efektif lainnya untuk melepaskan semua energi negatif dalam tubuh. Tingkat stres yang berlebihan hanya akan menurunkan daya tahan tubuh sehingga virus dan bakteri dapat dengan mudah masuk. Anda bisa melakukan ini di mana saja, di kamar atau di ruang tamu. Jangan lupa untuk mengajak orang tua, pasangan, atau saudara biar makin seru.

Bersih-bersih rumah

Mungkin biasanya Anda hanya menyapu dan mengepel area-area tertentu. Saat punya waktu luang yang cukup panjang, Anda bisa mencoba benar-benar membersihkan semua kamar dan sekikat jendela atau pintu. Gunakan cairan desinfektan untuk benda-benda yang sering dipegang oleh banyak orang seperti gagang pintu, telepon, bel rumah, hingga keran.

Artikel ini pernah ditayangkan sebelumnya di VOI dengan judul 5 Kegiatan Seru yang Bisa Dilakukan Saat Isolasi Mandiri di Rumah . Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI Sumsel .