Rombongan Moge Terobos Jalur Trans Jakarta; 4 Pengendara Berhasil Ditindak, Lainnya Melarikan Diri
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo (Foto: ANTARA)

Bagikan:

PALEMBANG - Beredar video viral para pengendara motor gede (Moge) yang menerobos jalur Trans Jakarta dan kabur saat akan ditindak. Saat ini polisi meriksa lebih lanjut rekaman CCTV untuk memeriksa moge tersebut.

“Kita juga sedang dalami CCTV yang ada disitu,” ucap Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo kepada wartawan, Senin, 31 Mei.

Selain itu, kata Sambodo, pihaknya juga akan mencari keterangan dari pengendara moge yang ditindak. Sebab, saat menerobos, rombongan moge itu bisa dikatakan delapan orang.

"Termasuk juga kita akan coba dalami dari 4 orang yang sudah kita tilang," kata dia.

Petugas Tidak Pandang Bulu Kepada Pengendara yang Melanggar Aturan

Lebih jauh, Sambodo mengimbau jika petugas tidak memandang bulu dalam penindakan. Semua yang melanggar aturan lalu lintas pasti akan disanksi sesusai aturan yang ada. 26 Mei 2021 07:07

"Hukum undang-undang berlaku sama kepada semua pihak yang sama dimuka hukum nah ini yang harus menjadi pertimbangan harus diterapkan oleh masyarakat, kalau ada anggapan selama ini Polri tidak bisa menindak," tandas dia.

Empat Orang dari Rombongan Moge yang Viral Berhasil Ditindak Polisi

Sebagai informasi, rombongan moge viral di media sosial. Mereka menerobos jalur TransJakarta di kawasan KH Hasyim Ashari, Cideng, Jakarta Pusat, pada Sabtu, 29 Mei.

Empat orang dari delapan kendaraan dalam rombongan itu sudah ditindak oleh pihak kepolisian. Sementara itu, escap diri.


Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI .